Bahasa yang Bisa Anda Gunakan

Selasa, 13 Maret 2012

install LAMPP di Ubuntu dengan lengkap

Sebetulnya install LAMPP di Ubuntu tinggal buka Synaptic => Tab Edit =>Mark Package by Task=> centang LAMPP Server =>Tunggu instalasi. Selesai
Hanya saja sejak beberapa Ubuntu sebelum ini hingga kini (Ubuntu 11.04), fitur tersebut di synaptic tidak diikutsertakan lagi.
Maka, seperti yang menjadi ciri khas FOSS, kalau memang tidak ada, ya diadakan atau cari alternatifnya. Sedangkan untuk mengadakannya kembalipun biasanya ada beberapa cara yang bisa ditempuh. Pokoknya bebas, suka-suka kita mau pake cara yang mana. Itulah kenapa Free dari FOSS bukan berarti gratis, tapi bener-bener bebas menenetukan cara apa yang kita pakai.
Seperti pada kasus kali ini, alternatif LAMPP yang populer adalah menggunakan XAMPP. Hanya saja, sayang yang gaptek ini gagap juga menggunakan xampp.
Akhirnya saya pun tetap keukeuh menginginkan LAMPP sebagai server lokal komputer saya. Sukurlah Master Linux Banyumas telah membagi ilmunya tentangInstall LAMPP di Ubuntu terlebih dahulu.
Ternyata untuk install lampp di Ubuntu inipun setidaknya ada dua cara yang bisa dilakukan. Terserah mau memilih yang mana. Bebas.
1.  Cara langsung install LAMPP di Ubuntu

Langsung saja mengetikkan perintah berikut di Terminal :
sudo apt-get install lamp-server^
Hal yang perlu diperhatikan adalah tanda cerat (^) harus tepat ada dibelakang kata lamp-server.
2. Menggunakan Tasksel
Ketikkan perintah berikut di Terminal :
sudo apt-get install tasksel
Karena Tasksel adalah fitur untuk memilih paket menurut task pada Synaptic Packager, setelah terinstall tasksel, bisa menggunakan cara Synaptic => Tab Edit =>Mark Package by Task=> centang LAMPP Server =>Tunggu instalasi.
Atau bisa juga (karena mumpung masih di Terminal), menggunakan perintah :
sudo tasksel
Akan muncul tampilan seperti ini :
install lampp di ubuntu dengan tasksel
Gunakan spasi untuk memilih dan Tab untuk berpindah ke <Ok>.
Install PHPMyAdmin di Ubuntu
1. Berikutnya adalah menginstall PHPMyAdmin dengan mengetikkan perintah :
sudo apt-get install phpmyadmin
2.  Buat sekaligus edit file php.info dengan perintah
sudo gedit /var/www/info.php
3. Masukkan kode berikut pada file info.php yang terbuka ;
<?
phpinfo();
?>
4. Restart Apache dengan perintah:
sudo /etc/init.d/apache2  restart
5. Lalu cek PHP melalui browser dengan alamat:
localhost/info.php
Jika berhasil, akan terlihat seperti gambar berikut :
php.info pada install lamp di ubuntu
Demikian.
Dengan begitu tulisan berikutnya adalah cara install WordPress di Ubuntu :)


source :
http://pojokpradna.wordpress.com/2011/10/02/install-lamp-ubuntu/

note :
jika terjadi hal berikut :

maka gunakan perintah :

sudo ln -s /etc/apache2/sites-available/default /etc/apache2/sites-enabled/default
kemudian restart apache
jika phpmyadmin tidak bekerja,maka lakukan hal berikut :
sudo ln -s /etc/phpmyadmin/apache.conf /etc/apache2/conf.d/phpmyadmin.conf emudian restart apache
trik perintah untuk start mysql
$ sudo /etc/init.d/mysql start

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

jika ada permasalahan, ataupun pertanyaan,, silahkan komentarnya disini.

terima kasih ^_^